Gowa, 16 Mei 2025 – Kabar membanggakan datang dari Program Studi Sejarah Peradaban Islam (SPI), Fakultas Adab dan Humaniora, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar. Setelah melalui proses evaluasi dan penilaian dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT), Prodi SPI berhasil mempertahankan status Akreditasi UNGGUL yang kini berlaku hingga tahun 2030.
Capaian ini menjadi bukti nyata komitmen seluruh sivitas akademika SPI dalam menjaga kualitas pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Ketua Program Studi SPI menyampaikan rasa syukurnya atas capaian ini dan menyatakan bahwa keberhasilan tersebut merupakan hasil kerja keras bersama dosen, mahasiswa, tenaga kependidikan, serta dukungan dari fakultas dan universitas.
"Akreditasi UNGGUL bukan hanya sekadar predikat, tapi juga tanggung jawab besar bagi kami untuk terus meningkatkan mutu dan daya saing lulusan SPI di tingkat nasional maupun internasional," ujarnya.
Ke depan, Prodi SPI berkomitmen untuk terus melakukan inovasi kurikulum, penguatan riset, serta menjalin kolaborasi strategis baik di dalam maupun luar negeri. Pencapaian ini juga diharapkan menjadi motivasi bagi seluruh civitas akademika untuk menjaga semangat keilmuan dan dedikasi terhadap pengembangan studi sejarah dan peradaban Islam.
Dengan akreditasi UNGGUL yang kini diperpanjang hingga tahun 2030, SPI menegaskan posisinya sebagai salah satu program studi unggulan di lingkungan UIN Alauddin Makassar dan di Indonesia pada umumnya.