Hari Selasa, 23 April 2024. Balai Pelestarian Kebudayan wilayah XIX mengadakan Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pelayanan publik yang berkualitas serta memberikan pemahaman tentang berbagai layanan yang tersedia di berbagai instansi pemerintah cagar budaya. Kegiatan tersebut diselenggarakan di Grand Town Hotel Grand Mall Maros Mandai
Dalam acara tersebut, materi pertama ini dibawakan oleh Prof. Amir Imbaruddin, MDA., Ph.D, selanjutnya materi kedua dibawakan oleh D. Hamsu hanafi, MM., CHE, kemudian dilanjutkan materi ketiga dibawakan oleh Drs. Laode Muhammad Aksa, M.Hum. dalam penyampaian materinya tidak hanya pelayanan publik saja, tetapi menekanan untuk memberikan contoh kepada publik dengan hal-hal yang terbaik, contoh seperti : Rumah sakit dengan fasilitas pengadaan kursi dan menyediakan tempat sampah dan lain sebagainya.
mahasiswa Magang SPI MBKM Annur Ridho terlibat aktif dalam berbagai kegiatan seperti penyuluhan, workshop, dan diskusi dengan masyarakat. Mereka juga membagikan materi edukatif dan memberikan penjelasan mengenai hak-hak serta kewajiban dalam mendapatkan pelayanan publik yang baik. Dengan keterlibatan mahasiswa magang SPI MBKM, diharapkan pesan-pesan tentang pentingnya pelayanan publik yang berkualitas dapat disampaikan dengan lebih efektif kepada masyarakat. Hal ini juga menjadi bagian dari upaya untuk memperkuat keterlibatan generasi muda dalam pembangunan dan peningkatan kualitas pelayanan publik di Indonesia.