PBAK Tingkat Prodi TA 2022-2023

  • 01 September 2022
  • 09:47 WITA
  • Administrator
  • Berita

PBAK Tingkat Prodi “Ta’aruf Prodi Sejarah dan Kebudayaan Islam

dengan Mahasiswa Baru Tahun 2022-2023”

 

Rabu, 31 Agustus 2022- 112 Mahasiswa baru Prodi Sejarah dan Kebudayaan Islam (SKI) Fakultas Adab dan Humaniora mengikuti ta’aruf terkait prodi Sejarah dan Kebudayaan Islam yang dilaksanakan di ruang LT. Fakultas Adab dan Humaniora.

 

PBAK tingkat prodi dihadiri oleh 112 mahasiswa baru yang berasal dari dalam Pulau Sulawesi Selatan sampai dengan di luar Pulau Sulawesi yaitu diantaranya ada yang berasal dari Gorontalo, Jawa Barat, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur.

 

Kegiatan PBAK tingkat prodi dihadiri langsung oleh Rektor UIN Alauddin Makassar Bapak Prof. H. Hamdan Juhannis, M.A., Ph.D., Guru Besar Prodi Sejarah dan Kebudayaan Islam, Ketua dan Sekretaris Prodi Sejarah dan Kebudayaan Islam, serta dosen-dosen prodi SKI.

 

Dalam Ta’aruf prodi Bapak Rektor UIN Alauddin menuturkan bahwasanya: “Apabila ada Mahasiswa Baru yang mengalami tindakan kekerasan baik fisik dan non fisik agar diimbau untuk segera melaporkan hal tersebut kepada pihak kampus untuk segera ditindak lanjuti”.

 

Lanjutnya Bapak Rektor UIN Alauddin  Makassar memberikan apresisasi kepada prodi Sejarah dan Kebudayaan Islam, tuturnya: “Tidak sempurna ke UIN- nan kita tanpa prodi Sejarah dan Kebudayaan Islam,sebab berbicara terkait sejarah menjadi hal yang penting karena sejarah adalah bagian dari kita semua dalam kehidupan”.

 

Mahasiswa Baru Prodi SKI pada kegiatan ini juga diberikan materi-materi penting yaitu terkait dengan pengenalan profil prodi SKI, kiat-kiat belajar di perguruan tinggi, pengenalan terkait KPKE (Komisi Penegakan Kode Etik), pemaparan terkait Kurikulum dan PDPT (Pangkalan Data Perguruan Tinggi).